"Begadang Jangan Begadang, Bila Tiada Artinya.."






Jangan Tidur Larut Malam

Begadang ? bisa dibilang itu makan malam sehari - hai khususnya para mahasiswa. Tuntutan tugas membuat mereka "sukarela" menghabiskan malam mereka bersama laptop atau komputer mereka. Tidur pagi dini hari seakan sudah menjadi hal yang biasa. Tapi perlu diketahui, bahwa begadang ternyata memiliki resiko tersendiri.

Para dokter di National Taiwan Hospital baru-baru ini mengejutkan dunia kedokteran karena ditemukannya kasus seorang dokter muda berusia 37 tahun yang selama ini sangat mempercayai hasil pemeriksaan fungsi hati (SGOT,SGPT), tetapi ternyata saat menjelang Hari Raya Imlek diketahui positif menderita kanker hati sepanjang 10 cm!

Selama ini hampir semua orang sangat bergantung pada hasil indeks pemeriksaan fungsi hati (Liver Function Index). Mereka menganggap bila pemeriksaan menunjukkan hasil index yang normal berarti semua OK.

Kesalahpahaman macam ini ternyata juga dilakukan oleh banyak dokter spesialis. Benar-benar mengejutkan, para dokter yang seharusnya memberikan pengetahuan yang benar pada masyarakat umum, ternyata memiliki pengetahuan yang tidak benar. Pencegahan kanker hati harus dilakukan dengan cara yang benar.

Tidak ada jalan lain kecuali mendeteksi dan mengobatinya sedini mungkin, demikian kata dokter Hsu Chin Chuan.

Tetapi ironisnya,ternyata dokter yang menangani kanker hati juga bisa memiliki pandangan yang salah, bahkan menyesatkan masyarakat, inilah penyebab terbesar kenapa kanker hati sulit untuk disembuhkan.

Penyebab utama kerusakan hati adalah :

1. Tidur terlalu malam dan bangun terlalu siang adalah penyebab paling utama

2. Pola makan yang terlalu berlebihan.

3. Tidak makan pagi.

4. Terlalu banyak mengkonsumsi obat-obatan.

5. Terlalu banyak mengkonsumsi bahan pengawet, zat tambahan, zat pewarna,pemanis buatan.

6. Minyak goreng yang tidak sehat! Sedapat mungkin kurangi penggunaan minyak goreng saat menggoreng makanan hal ini juga berlaku meski menggunakan minyak goreng terbaik sekalipun seperti olive oil.

Jangan mengkonsumsi makanan yang digoreng bila kita dalam kondisi penat, kecuali dalam kondisi tubuh yang fit.

7. Mengkonsumsi masakan mentah (sangat matang) juga menambah beban hati. Sayur mayur dimakan mentah atau dimasakmatang 3/ 5 bagian. Sayur yang digoreng harus dimakan habis saat itu juga, jangan disimpan.

Kita harus melakukan pencegahan dengan tanpa mengeluarkan biaya tambahan. Cukup atur gayahidup dan pola makanan sehari-hari.

Perawatan dari pola makan dan kondisi waktu sangat diperlukan agar tubuh kita dapat melakukan penyerapan dan pembuangan zat-zat yang tidak berguna sesuai dengan jadwalnya

Sebab:

Malam hari pk 9 – 11:

adalah waktu pembuangan zat-zat tidak berguna/beracun (de-toxin) di bagian sistem antibodi (kelenjar getah bening). Selama durasi waktu ini seharusnya dilalui dengan suasana

tenang atau mendengarkan musik. Bila saat itu seorang ibu rumah tangga masih dalam kondisi yang tidak santai seperti misalnya mencuci piring atau mengawasi anak belajar, hal ini dapat berdampak negative bagi kesehatan.

Malam hari pk 11 – dini Hari pk 1:

adalah saat proses de-toxin (pembersihan) di bagian hati, harus berlangsung dalam kondisi tidur pulas.

Dini hari pk 1 – 3:

Adalah waktu proses de-toxin di bagian empedu, juga berlangsung dalam kondisi tidur.

Dini hari pk 3 – 5:

Adalah saat de-toxin (pembersihan) di bagian paru-paru. Sebab itu akan terjadi batuk yang hebat bagi penderita batuk selama durasi waktu ini. Karena proses pembersihan (de-toxin) telah mencapai

saluran pernafasan, maka tak perlu minum obat batuk supaya tidak

merintangi proses pembuangan kotoran.

Pagi pk 5 – 7:

Adalah saat de-toxin (pembersihan) di bagian usus besar, saatnya buang air di kamar mandi.

Pagi pk 7 – 9:

Adalah waktu penyerapan gizi makanan bagi usus kecil,harus makan pagi. Bagi orang yang sakit sebaiknya makan lebih pagi yaitu sebelum pk 6:30. Makan pagi sebelum pk 7:30 sangat baik bagi mereka yang ingin menjaga kesehatannya. Bagi mereka yang tidak makan pagi harap merubah kebiasaannya ini,

bahkan masih lebih baik terlambat makan pagi hingga pk 9-10 daripada tidak makan sama sekali.




Sebenarnya apa sih yang menyebabkan kita harus begadang? Dimas, salah satu mahasiswa ITS mengatakan, "aku biasa begadang sih, gara - gara tuntutan tugas, dan ya kalau gak liat bola. Efeknya sih siangmnya ngantuk berat, dan gak salah lagi memang, bikin lemes dan males!". Berbeda dengan Yusuf, mahasiswa Ilmu Ekonomi UI, "Hampir tiap hari tidur malem, begdang, banyak kerjaan sih kuliah ini. Selain itu memang susah tidur normal. Tapi selama ini belum ada dampak yang signifikan tuh". Apapun itu, teman, tidur terlalu malam dan bangun terlalu siang akan mengacaukan proses pembuangan zat-zat tidak berguna. Selain itu, dari tengah malam hingga pukul 4 dini hari adalah waktu bagi sumsum tulang

belakang untuk memproduksi darah

Sebab itu, tidurlah yang nyenyak dan jangan begadang


source : http://www.gayahiduporganic.com/tag/begadang

foto :
http://www.koskosanku.com/images/news/big/b_begadang.jpg
http://students.imtelkom.ac.id/web2.0/images/stories/deep-sleep.jpg
http://www.koskosanku.com/images/news/big/b_begadang.jpg


-Hernila Dyah Kusumastuti / 210110080263

posted under |

24 komentar:

Anonim mengatakan...

nampaknya, seseorang harus benar benar memahami postingan ini.

nampaknya dicemooh sebagai "anak mami", yang mencoba menjadi orang yang berguna sebelum jam 9 malam akan lebih bermanfaat bagi kesehatanya sendiri.

:shakehand2

btw. ane PERTAMAX !!!

lasyakka mengatakan...

sayangnya anak kuliahan seperti saya susah untuk tidak begadang...
begadang karena tuntutan karir sih..haha

nice inpo..
keduax..

babydino mengatakan...

bagaimana dengan cystein yang dapat digunakan sebagai hepatoprotektor ????

Unknown mengatakan...

mamang setahu saya juga begitu,
saya juga pernah baca kalaw konsumsi protein yang berlebih dan konsumsi karbohidrat yang rendah (diet karbo) akan membebani hati, dikarenakan proses metabolisme protein menjadi asam amino n diubah jadi energi sangat berat.

Nice Inpoh kk
btw ane keTigax

Unknown mengatakan...

pendapat saya sesungguhnya telah terwakili oleh judul psotingan ini. Sebagai mahasiswa dengan segala dinamika kehidupan kampus yang menyita waktu dan konsentrasi, tidur larut tentu sulit dihindari. Namun, sepanjang begadang itu memiliki arti positif, maka sah-sah saja kita melewatkan waktu tidur kita.

NB: mumpung masih muda, ayo begadang tiap hari...hehe

fazil mengatakan...

bagus nih,hehehe..
tp kyknya yg bikin suka begadang juga tuh..^_^

go go spirit ! mengatakan...
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
go go spirit ! mengatakan...

susah kalo uda kuliah gak tdur larut malam..
apalgi klo uda UAS...BLajarnya SKS deh..

tugas mlulu gaka da habisnya..
from:eldysa

Nadia Esti mengatakan...

huahhh kok pnyebab2 yg tertulis sbagian besar adalah kebiasaan saya sehari2 ya... ( kebiasaan tidur jam 4 bangun jam 12 >O )
haduh...
musti instropeksi diri

Unknown mengatakan...

kalau tidur siang,siklus waktunya gmn??

Anonim mengatakan...

aduh aku kebanyakan tidur deh kayaknya... -.-'

deryl mengatakan...

wah...bgmna yah..kadang kala begadang tuh asik.hahhahha

apalagi kalo ada cemilan dan kopi..hahaaa

Anonim mengatakan...

dalam agama islam juga disebutkan kalau begadang tidak dianjurkan kalau tidak bermanfaat,seperti rasulullah:" Tidak ada begadang kecuali bagi seorang yang melakukan shalat atau menempuh perjalanan (H.R. Ahmad dari Ibnu Mas’ud)."

dan juga hanya rasulullah begadang apabila ada urusan menyangkut umat.

kesimpulannya begadang sih sah2 saja asal ada kepentingannya, selama hal tersebut tidak membuat kita mengabaikan hal yang lebih penting... (^_^)v

oriinpoow mengatakan...

masalahnya tugas yang membuat saya begadang walau saya gak suka begadang.. huhuuu. T_T

Anonim mengatakan...

komentar steva:
wah gue tertohok nil baca postingan berita ini ! tepat sasaran banget sama gue yang masih terjangkit kebiasaan2 buruk yang disebutin di atas, yang ternyata jadi penyebab utama kerusakan hati:
1. Tidur terlalu malam dan bangun terlalu siang adalah penyebab paling utama
3. Tidak makan pagi.
5. Terlalu banyak mengkonsumsi bahan pengawet, zat tambahan, zat pewarna,pemanis buatan.

thankyou nil !:)

Imanuelia Kristi mengatakan...

sgt informatif berita ini, khususnya bg kita para mahasiswa yg kebiasaan bergadang..
bahkan ada rumor yg mengatakan kalau ga bergadang bukan mahasiswa, semoga berita ini dapat menghapus rumor tersebut, krn sbnrnya kita dpt mgatur dan mmbgi wktu secara tepat sehingga kita dpt tidur lebih awal..:) terimakasih..

nizar ghulam mengatakan...

betul seperti salah satu lagu bang Haji Rhoma Irama, begadang jangan begadang kalo tiada artinya..sesuai dengan postingan ini, saya setuju bahwa kebiasaan begadang memang tidak baik, mungkin sekarang kita belum begitu merasakan efeknya,,

memang sebagai mahasiswa seperti yang saya alami, sulit untuk tidur sore disebabkan banyaknya deadline tugas dan juga tuntutan nyelesain game bareng temen2..hehe>
jd mnurutQ sih bole tidur malam asal jangan kan jangan setiap hari..pinter2 bagi waktu aj deh..

Miss Mong mengatakan...

saya tuntutan tugas jadi sampe tidur malam-malam...

kalo gak ada tugas.... hibernasi..ibarat melek sehari cuma 1 jam..lol

Hallaz mengatakan...

cukup informatif.
menggugah minat bagi pembaca yang mengalaminya.
apalagi bagi mahasiswa Indonesia yang sering ngalamin. rata2 mereka juga masih muda, info seperti ini dibutuhkan untuk perubahan hidup ke jenjang lebih baik yang terus harus Mahasiwa lakukan.

sip Nil.

zoom.in mengatakan...

wah serem juga ya .. :D
mampir-mampir juga ya ke blog kita :)

anakepuh mengatakan...

ada baiknya jika melakukan wawancara kepada salah satu narasumber...

chandika mengatakan...

Saya udah rasain sendiri ko efeknya. Sebulan berbaring di rumah sakit + pengobatan selama 9 bulan. Status mahasiswa harus nonaktif selama 2 semester. Jaga aja kondisi tubuh + pola makan yang baik. Begadang boleh aja, tapi sempatkan tidur dulu bentar..roda terus berputar,,ada waktu lapang ada waktu sempit..ada sehat ada sakit..yang pasti, kalo udah pinter jangan lupa berbakti kepada orangtua.

Rezki Apriliya mengatakan...

Memang nih.. semenjak kuliah saya juga semakin sering begadang. ujung-ujungnya malah jadi insomnia.
Seringnya begadang karena online. Hahaha...
Emang mesti ngubah kebiasaan buruk ini deh.

Daily Post mengatakan...

sepertinya begadang sudah menjadi gaya hidup paten dari seorang mahasiswa ya. Entah itu tugas dari seminggu yang lalu atau memang sehari sebelumnya, pengerjaan dengan mepet deadline sepertinya menjadi kebiasaan sehingga harus sampai begadang..
tapi seperti artikel di atas, sebaiknya, usahakan, jangan sampai bahkan hilangkan kebiasaan begadang, karena tidak baik untuk tubuh ;))

anw, terima kasih untuk saran dan kritik yang membangun ;))

Posting Komentar

Posting Lebih Baru Posting Lama Beranda

Followers


Recent Comments